Pare-pare || Daftar Hitam News.Id — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Parepare kembali melaksanakan senam rutin yang diikuti oleh seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) sebagai bagian dari program pembinaan jasmani dan kesehatan.
Kegiatan ini berlangsung di lapangan Lapas dalam suasana penuh semangat dan kebersamaan.
Usai pelaksanaan senam, Lapas Parepare melanjutkan kegiatan dengan pembagian paket alat mandi kepada seluruh WBP. Paket tersebut berisi sabun mandi, sikat gigi, pasta gigi, sampo, detergen, dan gayung, yang diserahkan secara langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIA Parepare, Marten, Bc.IP., S.H., M.H., bersama jajaran pejabat struktural.
Kalapas Marten menegaskan bahwa pemberian alat mandi ini merupakan bentuk pemenuhan hak dasar WBP dan upaya Lapas untuk menjaga kebersihan serta kesehatan lingkungan hunian.
“Pemberian paket alat mandi ini adalah komitmen kami untuk memastikan warga binaan mendapatkan fasilitas dasar yang layak. Kebersihan diri dan lingkungan adalah faktor penting dalam menjaga kesehatan, apalagi di lingkungan pemasyarakatan,” ujarnya.
Pembagian alat mandi ini juga menjadi bagian dari dukungan terhadap program pembinaan dan pemenuhan kebutuhan dasar WBP yang terus ditingkatkan oleh Lapas Parepare. Seluruh WBP menyambut kegiatan ini dengan antusias, karena selain mendapatkan fasilitas kebersihan, mereka juga memperoleh momen kebersamaan melalui senam rutin yang menyehatkan.
Dengan kegiatan ini, Lapas Kelas IIA Parepare menunjukkan komitmennya dalam menciptakan lingkungan pembinaan yang sehat, humanis, dan berorientasi pada kesejahteraan WBP, sejalan dengan arah kebijakan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.
Redaksi :daftarhitamnews.id
Editor : Galang
